• logo nu online
Home Warta Nasional Daerah Melayu Keislaman Opini Pendidikan Sosok Khutbah Pemerintah Parlemen Pustaka Video Mitra
Sabtu, 11 Mei 2024

Daerah

Bintan

Banyak Kadernya Ikuti Susbalan di Batam, Ini Harapan Ketua Ansor Bintan

Banyak Kadernya Ikuti Susbalan di Batam, Ini Harapan Ketua Ansor Bintan
Banyak Kadernya Ikuti Susbalan di Batam, Ini Harapan Ketua Ansor Bintan.(Foto:NUOK/Arief)
Banyak Kadernya Ikuti Susbalan di Batam, Ini Harapan Ketua Ansor Bintan.(Foto:NUOK/Arief)

Bintan, NU Online Kepri

Kegiatan Kursus Banser Lanjutan (Susbalan) yang diadakan oleh Satuan Koordinasi Wilayah (Satkorwil) Banser Kepri telah berakhir. Kegiatan yang dilaksanakan selama tiga hari tersebut diikuti oleh personel Banser yang ada di wilayah Kepri.

Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Bintan sendiri dalam kegiatan Susbalan tersebut mengirimkan kader terbaiknya sebanyak 28 personel. Di mana 28 personel tersebut sebelumnya telah diseleksi dan dinyatakan kesiapannya untuk menjadi calon-calon pemimpin.

Menurut Zainal Arifin Ketua Ansor Bintan, setelah mengikuti Susbalan para kader Banser harus mampu menularkan ilmunya kepada kader Banser di wilayah masing-masing. Ia juga berharap agar dapat merekrut anggota baru di tempat masing-masing.

"Bayangkan misalnya satu orang merekrut lima anggota. Sementara yang ikut kemarin ada 28 orang. Jadi, dalam beberapa waktu dekat ada seratusan lebih anggota baru. Itulah harapan saya kepada sahabat-sahabat semua," terang Zainal.

Zaenal juga meminta agar kader-kader Banser yang telah lulus Susbalan bisa segera  mempersiapkan pelaksanaan Diklatsar. Menurutnya, suksesnya sebuah pengkaderan apalagi ilmunya bisa ditularkan.

"Saya juga berharap segera sahabat-sahabat bisa melaksanakan Diklatsar di Bintan. Itulah tolak ukur suksesnya sahabat yang telah mengikuti Susbalan. Alumni Susbalan harus lebih memahami tentang ke-Banseran demi terwujudnya militansi dalam berorganisasi," ujarnya lagi.

Sementara itu, Mu'arifin Kasatkorcab Banser Bintan berharap agar Banser di Bintan untuk tetap solid. Satu dalam Komando, tidak ada yang bergerak tanpa perintah dari pimpinan.

"Banser itu harus satu komando. Jangan bergerak tanpa perintah. Setelah Susbalan ini segera kita akan konsolidasi ke bawah. Kita ingin melihat segala potensi kita di Satkoryon masing-masing. Sehingga kita bisa rumuskan program kedepannya," pungkasnya.


Editor:

Daerah Terbaru