• logo nu online
Home Warta Nasional Daerah Melayu Keislaman Opini Pendidikan Sosok Khutbah Pemerintah Parlemen Pustaka Video Mitra
Jumat, 26 April 2024

Daerah

Tanjungpinang

Juramadi Esram Buka Pelatihan Dasar Jurnalistik LTNNU

Juramadi Esram Buka Pelatihan Dasar Jurnalistik LTNNU
Foto Bersama Pelatihan Dasar Jurnalistik LTNNU Pinang.(Foto:NUOK/Sarpandi)
Foto Bersama Pelatihan Dasar Jurnalistik LTNNU Pinang.(Foto:NUOK/Sarpandi)

Tanjungpinang, NU Online Kepri

Ketua Pengurus Cabang Nahdatul Ulama (PCNU) Tanjungpinang Juramadi Esram membuka secara Langsung pelatihan dasar jurnalistik dan konten media sosial yang diadakan oleh Lembaga Ta'alif wah Nasyir Nahdatul Ulama (LTNNU) Tanjungpinang, Minggu (23/01/2021).

Kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka menyambut Harlah NU diselenggarakan di kantor Sekretariat PCNU Tanjungpinang, Kompleks Ruko Bintan Center, jalan D.I Panjaitan, Blok E.

Ada tiga narasumber yang dihadirkan dalam tersebut. Diantaranya: Roby Patria akademisi dan penggiat media sosial, Sutana wartawan senior serta Munirul Ihwan seorang ahli dewan pers Kepri.

Dalam sambutannya, Juramadi Esram menyampaikan bahwa pentingnya kalangan muda untuk menguasai media sosial. Menurutnya, dakwah juga sangat efektif disampaikan di media sosial.

"Hari ini kita tak bisa lepas dari yang namanya media sosial. Untuk itu memang perlu kita betul-betul memahami media sosial itu sendiri. Saya menyambut baik kegiatan seperti ini," kata Juramadi.

Juramadi juga berharap agar kedepannya konten-konten media sosial bisa lebih banyak dipelajari oleh para anak-anak muda NU.

"Adik-adik yang di PMII, IPNU IPPNU mau tidak mau memang harus bisa juga membuat konten-konten yang mengedukasi di media sosial. Ya, misalnya buat vidio dengan durasi pendek atau bisa membuat tulisan/opini yang nantinya disebarkan di media sosial. Sehingga orang dengan mudah membacanya," pungkasnya.

Editor : M Arfah


Editor:

Daerah Terbaru