• logo nu online
Home Warta Nasional Daerah Melayu Keislaman Opini Pendidikan Sosok Khutbah Pemerintah Parlemen Pustaka Video Mitra
Minggu, 28 April 2024

Daerah

Puluhan Santri Pagar Nusa Tanjungpinang Ikuti Festival Silat Serumpun

Puluhan Santri Pagar Nusa Tanjungpinang Ikuti Festival Silat Serumpun
Puluhan Santri Pagar Nusa Tanjungpinang Ikuti Festival Silat Serumpun.(Foto:NUOK/ist)
Puluhan Santri Pagar Nusa Tanjungpinang Ikuti Festival Silat Serumpun.(Foto:NUOK/ist)

Tanjungpinang, NU Online Kepri

Sebanyak 65 santri Pagar Nusa Tanjungpinang, Kepri ,dikutkan sertakan dalam festival silat serumpun yang diadakan oleh Hulubalang Lembaga Adat Melayu Kepri kota Tanjungpinang.


Festival tersebut berlangsung selama tiga hari (9—11 November 2023 ) di Taman Tugu Sirih, Tanjungpinang.


Reka, salah satu Pengurus Cabang Pagar Nusa Tanjungpinang mengatakan, sebanyak 65 santri dan puluhan pendekar Pagar Nusa Tanjungpinang ikut dalam festival silat serumpun. Ia menjelaskan, prestasi individu bukan menjadi target dari kegiatan tersebut, tapi bagaimana silaturahmi terus dijalin.


" Dari PAC Bukit Bestari ada 33 santri, dari PAC Tanjungpinang Timur ada 32 santri dan didampingi oleh pelatih dari setiap PAC," jelas Reka yang juga ketua IPPNU Tanjungpinang ini, Kamis ( 9/11/23 ).


Kategori yang diikuti adalah silat berpasangan, atraksi silat perorangan, atraksi silat bercerita, serta penampilan atraksi pengisi festival silat serumpun.


" Kita telah siapkan untuk atraksi silat perseorangan, silat berpasangan, silat bercerita, serta oleh panitia kita diminta untuk mengisi atraksi-atraksi dipanggung," ujarnya.


Terpisah, Ketua Pagar Nusa Tanjungpinang (Sarpandi) mengajak kepada para pendengar pagar nusa untuk terus meningkatkan profesionalisme diri. Ia juga turur menekankan agar santri Pagar Nusa selalu menghargai jasa para pahlawan.


"Di momen hari Pahlawan ini, titik tekan kita bagaimana kita selalu menghargai jasa para pahlawan," pungkasnya


Daerah Terbaru