• logo nu online
Home Warta Nasional Daerah Melayu Keislaman Opini Pendidikan Sosok Khutbah Pemerintah Parlemen Pustaka Video Mitra
Kamis, 25 April 2024

Daerah

Baznas Provinsi Kepulauan Riau AdakanTes Calon Penerima Kuliah Gratis Pendidikan

Baznas Provinsi Kepulauan Riau AdakanTes Calon Penerima Kuliah Gratis Pendidikan
Baznas Provinsi Kepulauan Riau AdakanTes Calon Penerima Kuliah Gratis Pendidikan.(Foto:NUOK/doni)
Baznas Provinsi Kepulauan Riau AdakanTes Calon Penerima Kuliah Gratis Pendidikan.(Foto:NUOK/doni)

Tanjungpinang,NU Online Kepri


Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Provinsi Kepulauan Riau  memberi kesempatan bagi  mahasiswa Kepri untuk mendapatkan beasiswa pendidikan tahun 2022/ 2023


Wakil Ketua II Baznas Prov Kepri Pauzi mengatakan, kegiatan yang masuk dalam program Kepri Cerdas itu menargetkan satu keluarga dhuafa satu sarjana, dengan bantuan beasiswa  per semester.


Dalam kegiatan Seleksi dan Wawancara Ini Yang Di Buka Langsung Oleh Wakil Ketua II BAZNAS Provinsi Kepulauan Riau Bapak Dr. Pauzi


Adapun tujuan  diselengarakan nya kegiatan ini adalah menyeleksi setiap mahasiswa/mahasiswi yang mendaftarkan diri di beasiswa BAZNAS Provinsi Kepulauan Riau  agar bantuan beasiswa ini benar-benar ditujukan untuk yang membutuhkan.


"Kami selalu berupaya membantu masyarakat Provinsi Kepulauan Riau agar bisa meningkatkan kualitas pendidikan, supaya bagaimana pun juga, calon-calon mahasiswa dari Kepri harus bisa sukses," kata Pauzi saat ditemui di SMK N 2 BATAM, Kamis (10/12/2022).


Ia menyampaikan, program beasiswa tersebut sebagai salah satu upaya untuk memperbaiki sebuah keluarga melalui jalur pendidikan, sehingga keluarganya menjadi lebih baik.


"Mudah-mudahan dengan kita bantu beasiswa dari Baznas, mereka bisa menyelesaikan kuliahnya. Kita kasih garansi untuk beasiswa ini sampai menjadi sarjana, sehingga berpenghasilan dan bisa membuat keluarganya lebih baik lagi," ujarnya.


Pauzi menyampaikan, Baznas Provinsi Kepulauan Riau  membebaskan para calon penerima Manfaat  beasiswa untuk menentukan perguruan tinggi pilihan mereka.


"Kalau universitasnya bebas silakan dari calon penerima ini mau kuliah di mana saja," katanya.


Untuk tes ujiannya, terdiri dari tes tulis  Tes Administarasi Tes Wawancara dan mengaji yang diprioritaskan bagi calon mahasiswa yang belum menikah.


Wawancara bertujuan untuk memastikan calon penerima beasiswa telah sesuai dengan kriteria secara administratif dan substansi, memastikan mahasiswa tidak mendapat beasiswa ganda, memastikan calon peserta tidak pernah terlibat catatan buruk di kampus, tidak terlibat dalam aktivitas yang bertentangan dengan syariat Islam dan perundang-undangan yang berlaku, serta memastikan mahasiswa memahami hak dan kewajibannya ketika lulus beasiswa.


Sejauh ini, Pauzi mengaku sudah ada beberapa mahasiswa yang mendaftar untuk mendapatkan beasiswa tersebut namun belum dapat memastikan jumlahnya.


Program Kepri  Cerdas Baznas Provinsi Kepulauan Riau  melalui beasiswa kuliah gratis tersebut sudah berjalan sejak tahun 2016 Hingga Sekarang.


Fasilitas Beasiswa Seperti Bantuan SPP sampai semester VIII, Materi Kelas Pembinaan dari BAZNAS Provinsi Kepulauan Riau.


Daerah Terbaru