Resmikan Sekretariat Ranting NU Tanjung Uncang, KH Sumiadi: Tempat Strategis Untuk Konsolidasi Organisasi
Senin, 26 Mei 2025 | 21:39 WIB

Peresmian Kantor Sekretariat PRNU Tanjung Uncang, berlokasi di Ruko Indotech, Perumahan Yose Sade Indah, Tanjung Uncang, Batam.
M Arfah
Penulis
Batam, NU Online KepriÂ
Pengurus Ranting NU (PRNU) Tanjung Uncang, Batu Aji, Batam, kini sudah memiliki sekretariat sendiri. Sekretariat yang baru diresmikan kemarin itu berlokasi di Ruko Indotech, Perumahan Yose Sade Indah, Tanjung Uncang, Batam.
Acara peresmian Kantor Sekretariat PRNU Tanjung Uncang itu dihadiri sejumlah tokoh, diantaranya Ketua dan Pengurus PCNU Batam, jajaran MWCNU Batu Aji, tokoh masyarakat, dan sejumlah tamu undangan dan warga NU Tanjung Uncang.
Dalam sambutannya, Sekretaris PCNU Batam KH Riki Solihin menyampaikan rasa haru dan bangga atas berdirinya sekretariat tersebut. Ia berharap sekretariat tersebut menjadi tempat diskusi dan silaturahmi antara kiai dan kader muda NU.
"Saya berharap tempat ini akan menjadi ruang silaturahmi antara kiai dan kader-kader muda NU. Semoga ini menjadi motivasi untuk kita terus berkhidmat," ujarnya.
Sementara itu, KH Sumiadi Ketua Ranting NU Tanjung Uncang mengatakan, sekretariat tersebut nantinya akan menjadi tempat strategis untuk melakukan konsolidasi organisasi dan merumuskan langkah-langkah NU kedepannya.
Ia menilai, keberadaan sekretariat tersebut akan menjadi kebanggaan tersendiri bagi warga NU Tanjung Uncang. Ia berharap segera semua banom-banom NU bisa terbentuk di kelurahan Tanjung Uncang.
"Ini menjadi tempat strategis untuk melakukan konsolidasi organisasi dan melahirkan ide-ide cemerlang demi kemajuan NU," pungkasnya.
Terpopuler
1
Resmikan Sekretariat Ranting NU Tanjung Uncang, KH Sumiadi: Tempat Strategis Untuk Konsolidasi Organisasi
2
Relawan Ansor Banser Tanjungpinang Lakukan Fogging dan Sosialisasi Pencegahan DBD
3
Raka Aydin Runtulalo, Pesilat Pagar Nusa Sabet Juara 1 O2SN Wilayah lll
4
Rutinan PC Rijalul Ansor Tanjungpinang Dihadiri Pimpinan Wilayah Kepri
Terkini
Lihat Semua