• logo nu online
Home Warta Nasional Daerah Melayu Keislaman Opini Pendidikan Sosok Khutbah Pemerintah Parlemen Pustaka Video Mitra
Senin, 21 April 2025

Daerah

Kerja sama PCNU Bintan dan Yayasan Vihara Darma Shanti Tanjung Uban Bagikan 1.000 Takjil

Kerja sama PCNU Bintan dan Yayasan Vihara Darma Shanti Tanjung Uban Bagikan 1.000 Takjil
Kerja sama PCNU Bintan dan Yayasan Vihara Darma Shanti Tanjung Uban Bagikan 1.000 Takjil.(Foto:NUOK/ist)
Kerja sama PCNU Bintan dan Yayasan Vihara Darma Shanti Tanjung Uban Bagikan 1.000 Takjil.(Foto:NUOK/ist)

Bintan, NU Online Kepri

Sebanyak 1.000 paket takjil dibagikan kepada masyarakat, panti asuhan dan masyarakat. Adapun pembagian takjil dilaksanakan di Masjid Baitul Makmur, Masjid Taqwa, Panti Asuhan Bintan Lima, serta di depan Klenteng Yayasan Dharma Shanti.


Pembagian takjil tersebut kerja sama antara PCNU Bintan, Yayasan Vihara Dharma Shanti, Permabudhi, Magabudhi, PATRIA, dah Polsek Bintan Timur.


Pantauan NU Online Kepri di lokasi pembagian takjil, tampak beberapa pengendara yang kebetulan melintas antusias menerima paket takjil yang diberikan.


KH Abdul Majid Ketua PCNU Bintan menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada umat Buddha yang ada di Bintan karena mampu menciptakan suasana kondusif ditengah perbedaan. Ia berharap kedepannya, akan terus terjalin silaturahmi dan menumbuhkan semangat toleransi antar umat beragama khususnya di wilayah Bintan.


"Nah, tentu aksi nyata dan bentuk kepedulian antar sesama anak bangsa. Bahwa ditengah perbedaan tidak menjadi suatu halangan untuk bisa memberi manfaat. Saya berharap tentunya semangat toleransi bisa terus digaungkan khususnya di Bintan ini," ujar Ketua FKUB Binta ini, Sabtu (22/3/2025).


Mantan aktivis PMII ini menilai, toleransi bisa terus tumbuh asal sesama anak bangsa mampu menjaga silaturahmi dan sesering mungkin melakukan kegiatan secara bersama.


"Kedepannya kerja sama dan silaturahmi ini akan terus kami pelihara dan tingkatkan. Terima kasih kepada umat Buddha yang sudah berbagi," terangnya.


Sementara itu, Ketua Yayasan Vihara Dharma Shanti Antoni Han mengharapkan, aksi kecil ini bisa menjadi penyemangat bagi saudara yang sedang berpuasa dan menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari merawat toleransi.


"Menjaga kebhinekaan dan toleransi adalah tugas kita semua. Semoga aksi kecil dapat bermanfaat bagi saudara kami yang sedang menjalankan ibadah puasa," tutupnya.


Daerah Terbaru